Seperti yang disadari bahwa sepertiga hidup seseorang digunakan untuk tidur. Oleh karena itu, untuk bisa mendapatkan kualitas istirahat yang terbaik maka diperlukan kemampuan dalam pemilihan produk matras kasur yang tepat. Pemilihan kasur ini bisa didasarkan pada tingkat kebutuhan masing masing pengguna. Berikut tipe matras kasur terbaik untuk digunakan
Mengenal Tipe Kasur yang Tepat Sesuai Kebutuhan
-
Kasur untuk Penderita Sakit Punggung
Tipe pertama yaitu jenis kasur yang digunakan bagi penderita sakit punggung. Penggunaan kasur yang salah akan membuat rasa sakit terus saja muncul dan mengganggu waktu istirahat sehingga kualitas tidur menjadi sangat buruk. Penggunaan bahan yang tepat akan menjadi solusi terbaiknya, dimana salah satunya dengan menggunakan kasur foam atau lateks
Selain pemilihan jenis matras kasur, pemilihan posisi tidur juga bisa menjadi penyebab sakit punggung. Tips yang bisa dilakukan yaitu dengan menggunakan posisi tidur menyamping. Anda juga bisa memilih menggunakan inner springs sebagai pilihannya. Hal tersebut karena bagian bahu dan juga pinggul membutuhkan penopang yang aman dan nyaman saat tidur
-
Kasur untuk Penderita Alergi
Bagi anda yang memiliki gangguan seperti alergi dengan debu maka perlu pandai dalam menentukan pilihan kasur. Pemilihan yang salah justru membuat tidur akan terasa tidak nyaman dan berulang kali terbangun. Jadi untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan maka jenis kasur yang disarankan untuk digunakan yaitu dengan menggunakan bahan latex atau busa
Penggunaan matras kasur dengan bahan tersebut juga memiliki sifat yang antimikroba dan juga tahan dengan debu, tungau atau bahkan jamur. Penggunaan matras ini dirasa sangat cocok untuk dijadikan sebagai pilihan. Penggunaan matras yang tepat akan memberikan dampak yang tinggi terhadap kesehatan, jadi jangan pernah diabaikan ataupun diremehkan
-
Tidak Terlalu Empuk atau Keras
Selera dan tingkat kenyamanan seseorang pastinya akan sangat berbeda beda. Bagi anda yang tidak suka menghabiskan waktu beristirahat di kasur yang terlalu empuk maka bisa memilih menggunakan jenis bahan kasur busa. Dalam proses pemilihan diperlukan ketelitian dalam mengetahui tingkat kelembutan dan jya kepadatan dari kasur busa yang dijadikan pilihan
-
Kasur dengan Pantulan
Jika ingin mendapatkan matras kasur dengan kesan bergoyang atau memantul maka anda bisa memilih menggunakan spring bed. Hal tersebut karena spring bed dilengkapi dengan sebuah pegas atau spiral di bagian dalamnya. Untuk jenis yang satu ini memang banyak dijadikan sebagai pilihan dan bisa ditemukan dengan mudah di berbagai toko furniture
4 tipe kasur tersebut bisa dijadikan sebagai alternatif pilihan kasur yang nyaman. Namun jika anda ingin mendapatkan kasur berkualitas dengan kenyamanan yang tinggi dan tidak meninggalkan kesan kemewahan maka bisa melakukan pemilihan melalui situs Cellini. setiap produknya dibuat dengan menggunakan bahan kualitas terjamin untuk kenyamanan pengguna